Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Doa Ucapan Pernikahan Dalam Bahasa Arab

Pernikahan adalah bagian dari kehidupan manusia. Bagi laki-laki dan perempuan yang sudah cukup usia dan keadaannya memungkinkan sudah sepatutnya menikah. Pernikahan dilakukan untuk membentuk keluarga yang sakinah mawaddah warahmah. Jika ada teman atau kerabat kita yang menikah, kita turut berbahagia serta memberikan ucapan selamat kepada mereka. Lalu bagaimana ucapan yang seharusnya kita ucapkan kepada orang yang menikah? Bagi kita umat Islam untuk mengucapkan ucapan pernikahan kepada mereka sepasang muslim dan muslimah, tentunya kita harus memberikan ucapan pernikahan yang Islami. Kita sebaiknya memberikan ucapan do'a kepada orang yang menikah. Dikutip dari nu.or.id, Berikut adalah doa ucapan pernikahan dalam bahasa Arab.

Doa Ucapan Pernikahan Dalam Bahasa Arab


Doa Kepada Mempelai Pernikahan

Dikutip dari karya Muhyiddin Abu Zakaria Yahya bin Syaraf al-Nawawi al-Dimasyqi, Al-Adzkâr al-Muntakhabah min Kalâmi Sayyid al-Abrâr (Surabaya: Kharisma, 1998), hal. 283, berikut ini adalah doa yang sepatutnya kita ucapkan bagi pasangan mempelai yang baru saja melangsungkan akad nikah. Doa tersebut ialah:
   
بَارَكَ اللهُ لَكَ وَجَمَعَ بَيْنَكُمَا فِيْ خَيْرٍ. بَارَكَ اللهُ لِكُلِّ وَاحِدٍ مِنْكُمَا فِيْ صَاحِبِهِ وَجَمَعَ بَيْنَكُمَا فِيْ خَيْرٍ

Bârakallâhu laka wa jama’a bainakumâ fî khairin. Bârakallahu likulli wâhidin minkumâ fî shâhibihi wa jama’a bainakumâ fî khairin.

“Berkah Allah (semoga tercurahkan) bagimu. Dan (semoga) Allah mengumpulkan kalian berdua dalam kebaikan. Berkah Allah (semoga tercurahkan) bagi masing-masing kalian berdua atas pasangannya, dan (semoga) Allah mengumpulkan kalian berdua dalam kebaikan.

Doa Untuk Pengantin Baru/Mempelai Pria

Ketika berjabat tangan dengan mempelai pria, kita perlu mengucapkan selamat atas pernikahannya. Berikut ini doa yang bisa dibaca di hadapan mempelai pria.

بَارَكَ اللهُ لَكَ وَبَارَكَ عَلَيْكَ وَجَمَعَ بَيْنَكُمَا فِيْ خَيْرٍ وَعَافِيَةٍ

Bârakallâhu laka, wa bâraka ‘alaika, wa jama‘a bainakumâ fî khairin wa ‘afiyah.

Artinya, “Semoga Allah SWT memberi berkah untukmu. Semoga Allah menurunkan kebahagiaan atasmu. Semoga Allah SWT menyatukan kamu berdua dalam kebaikan dan ‘afiyah,” (Lihat Sayid Utsman bin Yahya, Maslakul Akhyar, Cetakan Al-‘Aidrus, Jakarta).



Demikianlah Doa Ucapan Pernikahan Dalam Bahasa Arab. Wallahu a’lam bi shawab.
Sumber:

Posting Komentar untuk "Doa Ucapan Pernikahan Dalam Bahasa Arab"