Kalimah Fiil, Kata Kerja dalam Bahasa Arab
Kalimah fiil (كلمة الفعل) merupakan kata kerja dalam bahasa Arab. Kalimah fi'il adalah kata yang menunjukkan arti perbuatan dan disertai zaman (tenses). Zaman tersebut ada tiga macam yaitu:
Kalau kalian pernah belajar bahasa Inggris, kalian tidak asing dengan
yang namanya tenses. Tenses itu juga ada dalam bahasa Arab dan disebut
dengan zaman. Zaman madhi (past tense), zaman hal (present tense), zaman
istiqbal (future tense).Bagaimana caranya kita membedakan kalimah fiil dengan jenis kalimah yang lain? Untuk mengetahui sebuah kata termasuk kalimah fiil atau bukan, kita perlu mengidentifikasi kata tersebut dengan tanda-tandanya. Kalian bisa membaca postingan tentang tanda-tanda kalimah fiil.
Kalimah fiil dibagi menjadi tiga yaitu:
- fi'il madhiy: kata kerja lampau (disertai zaman madhi), contoh: ذهب, سافر, جلس, dll.
- fi'il mudhari': kata kerja yang waktunya sedang berlangsung atau yang akan datang (disertai zaman hal atau istiqbal), contoh: يذهب, يسافر, يجلس, dll.
- fi'il amr: kata kerja perintah (disertai zaman istiqbal). Contoh: اذهب, اجلس, dll
Jadi kata kerja dalam bahasa Arab juga mengandung tenses seperti bahasa Inggris.
Perhatikan contoh berikut:
جلس زيد على الكرسيjalasa zaydun 'alal kursiyZaid duduk di atas kursi
Pada contoh tersebut kata jalasa adalah fi'il madhi, jadi zaid duduk di atas kursi pada waktu lampau (entah itu tadi, kemarin, tahun yang lalu, dll).
يجلس زيد على الكرسيyajlisu zaydun 'alal kursiyZaid duduk di atas kursi.
Pada contoh tersebut kata yajlisu adalah fi'il mudhari', jadi zaid duduk di atas kursi pada waktu sekarang atau yang akan datang.
اجلس زيد على الكرسيIjlis 'alal kursiyDuduklah di atas kursi!
Pada contoh tersebut kata jalasa adalah fi'il amr, peristiwa itu belum terjadi.
Posting Komentar untuk "Kalimah Fiil, Kata Kerja dalam Bahasa Arab"